Skip to main content

follow us

Bukan cuma Galaxy Note5 saja yang dikenalkan di ajang Samsung Unpacked belum lama ini, melainkan ada juga Galaxy S6 edge+. Produk ini merupakan varian suksesor dari Galaxy S6 edge, yang sekarang hadir dengan layar dual-curve berdiagonal lebih besar (5,7 inci) dan dukungan dapur pacu terbaru chip Samsung Exynos 720, bersama RAM 4GB.

Model Galaxy S6 edge+ ini mempunyai layar, memori RAM, dan kapasitas baterai yang lebih besar ketimbang Galaxy S6 edge. Pada bidang layar Super AMOLED berukuran 5,7 inci kepunyaannya, diaplikasikan resolusi  Quad HD (518ppi) yang tetap nampak tajam dan jernih.

Sama halnya seperti Galaxy Note5, model Galaxy S6 edge+ ini diperkuat dengan chipset Exynos 7420, dengan prosesor quad-core Cortex-A53 @1,5GHz dan quad-core Cortex-A57 @2,1GHz.

Mesin grafisnya (GPU) Mali-T760MP8. Memorinya bukan lagi 3GB melainkan sudah 4GB. Sistem operasi yang dijalankan phablet ini adalah Android 5.1 Lollipop dengan antarmuka TouchWiz UI.

Samsung Galaxy S6 edge+, Berlayarkan 5,7 Inci dengan CPU Exynos 7420

Pada bagian kamera Galaxy S6 edge+ tersemat lensa 16 MP (OIS, aperture f/1.9) di sisi belakang. Sedangkan untuk kamera depan melekat kamera 5 MP (aperture f/1.9).

Samsung Galaxy S6 edge+ dilengkapi dengan fasilitas koneksi LTE Cat.9/Cat.6, WiFi ac, Bluetooth 4.2 ANT+, NFC, GPS (A-GPS, GLONASS, Beidou).

Tidak berbeda dengan Galaxy Note5, smartphone Galaxy S6 edge+ ini mempunyai dukungan terhadap fitur Samsung Pay lewat sistem MST (Magnetic Secure Transmision). Kapasitas baterainya adalah kelas 3000mAh, dengan fitur isi cepat ditambah dukungan charger nirkabel.

Galaxy S6 edge+ ini tersedia dalam pilihan warna Black Sapphire, Gold Platinum, Silver Titanium dan White Pearl, dengan kapasitas memori internal 32GB dan 64GB. Harganya adalah Rp 11 jutaan (32GB) dan Rp 12,3 jutaan dengan asumsi US $1 = Rp 13.500.

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar