Skip to main content

follow us

Paket WikenLOOP merupakan paket internet yang terdapat dalam kartu LOOP yang dapat diaktifkan pada hari Sabtu dan Minggu. Namanya juga paket weekend, maka paket ini terdiri dari dua jenis yaitu WikenLOOP Sabtu dan WikenLOOP Minggu.

Paket internet ini terbilang cukup murah, hanya dengan mulai Rp 5 ribu akan mendapatkan kuota sebesar 500 MB sampai 600 MB dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Masa aktif dari paket WikenLOOP ini adalah hanya selama satu hari saja. Pada hari Sabtu akan mendapatkan kuota sebesar 500 MB, sementara pada hari Minggu akan mendapat kuota sebesar 600 MB yang berlaku selama 24 jam.

Kartu Perdana LOOP

Harga dari masing-masing paket tersebut adalah berkisar antara Rp 5 ribu hingga Rp 7 ribu tergantung wilayah di mana Anda tinggal. Berikut ini rincian dari paket tersebut berdasarkan zona atau wilayah.

JenisHargaWilayahKuotaKeterangan
WikenLOOP SabtuRp 5.000Jawa, Bali, dan NTBDapatkan kuota 500 MB (00:00 - 23:59)Masa aktif 1 hari. Hanya dapat dibeli dan dikonsumsi pada hari Sabtu
Rp 5.500Sumatera, Kalimantan, Manado, dan Makassar
Rp 6.000Sulawesi (Kecuali Manado dan Makassar)
Rp 7.000Papua, Maluku, dan NTT
WikenLOOP MingguRp 5.000Jawa, Bali, dan NTBDapatkan kuota 600 MB (00:00 - 23:59)Masa aktif 1 hari. Hanya dapat dibeli dan dikonsumsi pada hari Minggu
Rp 5.500Sumatera, Kalimantan, Manado, dan Makassar
Rp 6.000Sulawesi (Kecuali Manado dan Makassar)
Rp 7.000Papua, Maluku, dan NTT

Cara daftar paket internet WikenLOOP ini adalah dengan menghubungi *567#.

Sumber: www.telkomsel.com/loop yang diakses pada 6/8/2014.

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar